Dhani Pasti Rebut Hak Asuh Anak

Dhani kembali bikin aksi sebelum putusan pengadilan atas sidang cerainya dengan Maia Estianty diketuk palu. Aksi ini membuat Maia terancam kehilangan hak asuh tiga anaknya.

Kamis (18/9) kemarin, Dhani membawa ketiga anaknya, Al, El dan Dul ke rumah Kak Seto di Kompleks Cirendeu Permai, Jakarta Selatan. Di mata Dhani, pemerhati anak itu merupakan orang yang tepat untuk menampung curahan hati anak-anaknya perihal perceraian ayah ibunya.

Dhani lalu sengaja mendokumentasikan proses pertemuan anak-anaknya dengan Kak Seto. Dokumentasi berisi tanggapan anak-anaknya soal opsi memilih ayah atau ibunya itu akan digunakan Dhani dalam persidangan 23 September mendatang.

“Dokumentasi ini dibuat karena saya takut keputusan majelis hakim tidak sesuai dengan hati nurani anak-anak. Dan keinginan dari hati nurani anak-anak sudah disampaikan kepada orang yang tepat, yakni Kak Seto,” ujar Dhani seusai membuat dokumentasi anak-anaknya.

Selain itu, lanjut Dhani, pembuatan dokumentasi dilakukan karena muncul kegelisahan akibat peran Kak Seto tidak dimanfaatkan dalam persidangan cerai beberapa waktu lalu.

“Hakim tak mau mendengarkan kesaksian Kak Seto, untuk itu kita buat dokumentasi ini sebagai bukti baru yang akan kita pergunakan jika nanti majelis hakim memenangkan Maia. Nanti kan masih ada banding dan kasasi dan kita akan pergunakan bukti yang valid itu,” ujar pria asal Surabaya itu.

Kak Seto sendiri yang menjadi tempat curahan hati anak-anak Dhani dan Maia enggan bercerita soal keputusan anak-anak itu. Pria berkacamata itu lebih memilih diam.

Sementara, pada 23 September nanti, selain putusan cerai, sidang juga mengagendakan putusan soal hak asuh ketiga anak mereka. Lalu, kepada siapa hak pengasuhan anak akan dijatuhkan? Kita tunggu saja.